Perpustakaan Undiksha senin (26/12) Menerima kunjungan studi banding dari Perpustakaan Universitas Warmadewa Denpasar Bali. Tujuan dari kedatangan tamu dari Universitas Warmadewa adalah berbagi ilmu dan sharing informasi tentang pengelolaan perpustakaan dan persiapan akreditasi perpustakaan Warmadewa. Peserta yang hadir berjumlah 8 orang terdiri dari kepala perpustakaan universitas Warmadewa, Pustakawan Universitas Warmadewa dan 1 Humas universitas Warmadewa.
Rombongan perpustakaan warmadewa tiba di Perpustakaan Undiksha Pukul 10.30 diterima langsung oleh kepala perpustakaan Dr. Made Heri Wihardika Griadhi,SH.,M.Si. Didampingi jajaranya bagian Tugas Akhir, bagian referensi dan bagian teknologi informasi. Para tamu disambut di ruang rapat perpustakaan Undiksha lantai 2 gedung Perpustakaan Undiksha. Cara dimulai dengan sambutan dari Bapak Made Heri dilanjutkan dengan bincang-bincang tentang pelayanan perpustakaan dan lebih mengkhusus mengenai akreditas perpustakaan. Bapak Putu Astika,S.Sos.,M.A lebih menekankan kepada poin-poin yang harus dipenuhi dalam akreditasi perpustakaan yang telah dilakukan perpustakaan Undiksha hingga meraih akreditasi A, seperti luas ruangan, SDM yang menyangkut sertifikasi tenaga pustakawan,pengadaan elektronik jurnal, pengadaan buku elektronik, kerjasama dengan perpustakaan lain termasuk perpustakaan nasional.
Sebelum melakukan tour bapak Made Heri dan Bapak Putu Astika bertukar cenderamata. Rombongan selanjutnya melakukan tour berkunjung ke setiap ruangan perpustakaan Undiksha dimulai dari lantai 3 layanan tugas akhir dan diakhiri di lantai 1 di ruang kartu anggota. Rombongan selanjutnya mengadakan foto bersama di lobi perpustakaan Undiksha.