Rapat persiapan seminar nasional kemarin (24/7) digelar di ruang rapat perpustakaan undiksha lantai 2 gedung perpustakaan Undiksha, adapun rapat yang dipimpin Dr. Made Hery Wihardika Griadhi, SH, M.Si. Memilih Ida Kade Agus Sugika Putra, SE sebagai ketua panitia seminar. Seminar ini rencananya akan diselenggarakan pada tanggal 23 Agustus 2024 bertempat di Balingkang Confucius. Rapat yang dihadiri semua pustakawan pusat Undiksha mengangkat Tema Peningkatan Pengelolaan perpustakaan menuju akreditasi Unggul.
