Perpustakaan Universitas Pendidikan Ganesha (Undiksha) menggelar Workshop Pelayanan Perpustakaan Berbasis IT (Aplikasi Program INLISLite dan E- book), Selasa (15/11/2022). Kegiatan ini sebagai upaya peningkatan kemampuan pustakawan atau pengelola perpustakaan di singaraja dalam memberikan layanan yang praktis dan cepat. Kegiatan ini diiikuti Pengelola perpustakaan sekolah di singaraja dan mahasiswa D3 Program Studi D# Perpustakaan Undiksha.
Workshop ini dibuka oleh Kepala Biro Akademik, Kemahasiswaan, Perencanaan, dan Kerjasama Undiksha Drs. I Made Yasa, M.Pd., beliau mengapresiasi kegiatan ini karena dengan workshop sumber daya manusia sangat berperan untuk meningkatkan kompetensi disamping teknologi yang sudah ada. Beliau juga mendorong perpustakaan Undiksha menjadi perpustakaan unggul. Ketua Panitia, I Putu Sukayana, S.E., menjelaskan kegiatan ini dilakukan sesuai dengan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan yang mengamanatkan untuk setiap perpustakaan mengembangkan layanan sesuai dengan kemajuan IT. Workshop ini menghadirkan narasumber I Putu Tika Parmawati,S.Pd Pustakawan Muda Undiksha dan Ni Kadek Etik Suparmini,S.Sos Pustakawan Madya Undiksha. Ibu Putu Tika Parmawati membawakan materi “Mengenal lebih dekat program inlislite” dan Ibu Kadek Etik Suparmini Membawakan materi “Cara Menggunakan Program E-book Kubuku”.